Majalengka, Infonews nusatara - Mewakili Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, Kasat Samapta Polres Majalengka AKP H. Agus Romy menghadiri Pembukaan Kejuaraan Menembak Tingkat Nasional Bupati Cup 2022 di Lapangan Tembak Batalyon R 321/GT Tenjolayar. Sabtu (16/7/2022).
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Bupati Majalengka diwakili Asda II Drs. Toto Prihatno, S.Sos., M.P., Dandim 0617/Majalengka diwakili Danramil 1701/Majalengka Kapten Inf Suali, Danyon 321 Tenjolayar Daki Ma Kapten Inf. Hadi, Danlanud S. Sukani Mayor PNB Supardo Butarbutar, M.Han, Kapolsek Cigasong IPTU Adeng, Ketua Perbakin Jabar Iwa, SH, MH, Ketua Koni Majalengka Bhakti Anugrah, Koni Majalengka Dhany Eka Rahadian dan Para peserta menembak.
Disaat dikonfirmasi, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kasat Samapta Polres Majalengka AKP H. Agus Romy menuturkan, Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Majalengka ke 532 tahun 2022,”pungkasnya.
“Adapun Cabang Lomba Menembak yang dilombakan Prestasi yaitu BR 25 m Junior, BR 25 m HV WRABF dan BR 25 m LV WRABF, dan Open yaitu BR 25 m, BR 41 m, Multi Range, Tripose PCP dan Tripose Pompa,Pistol Presisi 25 m”.
Kejuaraan Menembak Tingkat Nasional Bupati Cup Kabupaten Majalengka akan diselenggarakan selama 2 hari mulai tanggal 16-17 Juli 2022,”terangnya. (red).
FOLLOW THE Infonews Nusantara AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Infonews Nusantara on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram