Senin, 22 April 2024

Antisipasi Gangguan Keamanan Saat Sidang Mahkamah Konstitusi, Koramil 0412 Klari Polsek Klari dan Personil Gabungan Polres Karawang Laksanakan Pengamanan dan Monitoring Penyekatan Massa ke Jakarta

Antisipasi Gangguan Keamanan Saat Sidang Mahkamah Konstitusi, Koramil 0412 Klari Polsek Klari dan Personil Gabungan Polres Karawang Laksanakan Pengamanan dan Monitoring Penyekatan Massa ke Jakarta



KARAWANG, infonewsnusantara.net

Sinergitas TNI-POLRI Koramil 0412/Klari Kodim 0604/Krw bersama Polsek Klari dan Personil Gabungan Polres Karawang melaksanakan Pengamanan dan monitoring penyekatan massa ke Jakarta guna mengantisipasi gangguan kemanan, ketertiban di kalangan masyarakat pada saat pembacaan hasil keputusan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) 2024, oleh MK bertempat di Pintu Gerbang Tol Karawang Timur, Kec Klari Kab Karawang. Senin (22/04/2024)

Danramil 0412/Klari Kapten Inf Beanemi Hulu mengatakan, Personel yang tergabung dalam Pengamanan Kegiatan Tersebut Terdiri dari 7 Personil Koramil 0412/Klari, 7 Personil Polsek Klari dan 2 Personil Polres Karawang.

"Kami mengimbau agar masyarakat berdoa untuk kemajuan dan kesejahteraan bangsa Indonesia, mari kita bersama-sama menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, jangan terpecah belah akibat berita hoax yang bersifat provokatif dan mari kita berdoa untuk mewujudkan Indonesia yang aman, damai dan bermartabat," Ujar Danramil.

Sambungnya, Danramil juga mengajak agar seluruh elemen masyarakat agar selalu menjaga keamanan,ketertibandan kerukunan serta persatuan bangsa, guna mendukung suksesnya seluruh rangkaian tahapan penyelenggaraan pesta demokrasi pada Pemilu 2024.

"mudah-mudahan di seluruh wilayah Indonesia dan khususnya kab.karawang, dalam keadaan baik-baik saja dan tetap kondusif apapun hasilnya".Tutupnya.(mat)

Read other related articles

Also read other articles

© Copyright 2019 Infonews Nusantara | All Right Reserved